8 Orang Bhabinkamtibmas Polsek Bunguran Timur Goro Bersama Warga Bersihkan Parit
Tribratanews.kepri.polri.go.id-Polres Natuna. Berat sama di pikul ringan sama di jinjing,mungkin pepatah ini lah yang dapat mengingatkan kita akan artinya gotong royong untuk membantu kepada sesama dan Tindakan inilah yang di lakukan oleh para Bhabinkamtibmas Polsek Bunguran Timur bersama dengan warga membersihkan jalan dan parit yang selama ini pada saat musim hujan sering meluap hingga menyebabkan banjir di sekitar desa tersebut .Jumat (08/12/2017) Pagi 08.00 Wib.
Kegiatan Gotong Royong yang bertempat di Desa Limau Manis warga RT 08 RW 04 kec.Bunguran Timur ini di Pimpin langsung oleh Ps.Panit Binmas Polsek Bunguran Timur Bripka Davit Arviad yang di ikuti oleh 8 bhabinkamtibmas Polsek Bunguran Timur Lainnya.
Kapolsek Bunguran Timur Kompol M.Sibarani Melalui Ps.Panit Binmas Bripka David Arviad Mengatakan bahwa tujuannya dalam pelaksanaaan gotong royong bersama warga ini ialah sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap Masyarakat melalui Bhabinkamtibmasnya sehingga terjalinnya hubungan yang baik dan semakin dekat antara masyarakat dan polri .
“kegiatan ini merupakan sebagai bentuk meningkatkan silahturahmi masyarakat dengan para Bhabinkamtibmas dan juga kita sekaligus memberikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas kepada mereka” ucap Bripka David
“selain itu ini juga hal terpenting agar lingkungan di desa limau Manis tersebut bersih sehingga tidak terjadi lagi banjir pada saat musim penghujan karna banyaknya sampah sampah di parit.” Lanjut Ps Panit Binmas tersebut
AKBP Nugroho Dwi Karyanto SIK,selaku Kepala Kepolisian Resor Natuna turut mengapresiasikan kinerja para Bhabinkamtibmasnya karna telah mendekatkan diri kepada masyarakat serta bergotong royong bersama masyarakat
“ Alhamdullilah,tetap semangat para bhabinkamtibmas,tingkatkan dan jalin terus kegiatan sosial dengan masyarakat, demi membantu kemaslahatan hidup orang banyak di kab.Natuna ini” ucap AKBP Nugroho seperti yang di lansir di grup Whatsapp News Polres Natuna.
“ Semoga Tuhan membalas budi Rekan rekanku Semuanya”tutup Kapolres.
Adapun 8 orang bhabinkamtibmas yang ikut dalam kegiatan tersebut yakni Bhabinkamtibmas Limau Manis Brigadir Suharjo,Bhabinkamtibmas Kelanga Briptu Sirajudin,Bhabinkamtibmas Ke.Ranai Briptu Mudiyanto,Bhabinkamtibmas Kel Bandarsyah Briptu M.Teguh Pribadi,Bhabinkamtibmas desa Cemaga Brigadir Henri,Bhabinkamtibmas Desa Cemaga Selatan Briptu Reza Septian,Bhabinkamtibmas Desa Batu gajah Bripda Abdi Sentosa, dan Bhabinkamtibmas Desa Air lengit Briptu Nofianto serta di di hadiri juga oleh Kepala desa Limau Manis dan di ikuti 30 Warga desa Limau Manis.
Penulis : Cristian E.S
Editor : Edi
Publish : Cristian E.S
from TRIBRATANEWS POLDA KEPRI http://ift.tt/2BYlYMb
via IFTTT
Tidak ada komentar