Antisipasi Malam Pergantian Tahun, Polres Tanjungpinang Laksanakan Patroli Bersama
Tribratanews.kepri.polri.go.id-Tanjungpinang-Menjelang malam pergantian Tahun, Polres Tanjungpinang dan Jajaran TNI melaksanakan patroli bersama dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Kota Tanjungpinang, minggu (31/12) malam.
Pelaksanaan patroli yang menggunakan kendaraan roda dua mengunjungi tempat-tempat keramaian masyarakat dalam pergantian tahun seperti Bintan Center Kecamatan Tanjungpinang Timur, Pos Pam Rimba Jaya kecamatan Tanjungpinang Barat, Gedung Gonggong Kecamatan Tanjungpinang Kota.
Kapolres Tanjungpinang AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro, SH, SIK, MH yang didampingi oleh Wakapolres Tanjungpinang Kompol Andy Rahmansyah, SIK, Dan Lanudal Letkol Laut ( P ) Henoch Nazarius, Danlanud, Dan Yon Marinir Mayor Marinir Yudi Hedyanto M. Tr . Hanla dan Kasdim Mayor ( Inf ) Sugeng Suryanto juga Personil gabungan Polres Tanjungpinang, TNI AD, Pomal, AU, dan Marinir.
Ardiyanto mengatakan, TNI – Polri selalu berkomitmen untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar selalu dalam situasi yang aman dan kondusif dalam melaksanakan ibadah maupun datangnya pergantian tahun baru, terangnya.
“ TNI – Polri akan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kota Tanjungpinang yang sedang merayakan Natalan maupun Tahun Baru”.
Sejauh ini, selama kita melaksanakan patroli bersama tidak ada hal-hal yang mengganggu akan keamanan maupun ketertiban, Arus lalu lintas pun tampak lancar meskipun ramai, dan petugas kepolisian maupun instansi terkait yang ikut membantu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, jelas nya.
Kami menghimbau kepada masyarakat agar dalam menyambut datangnya pergantian Tahun, masyarakat dapat dengan tertib serta mematuhi peraturan hukum yang ada, serta toleransi juga harus dikedepankan.
Saya secara pribadi maupun organisasi Kepolisian mengucapkan Selamat Tahun Baru 2018 semoga masyarakat Tanjungpinang dapat selalu menjaga dan meningkat keamanan dan ketertiban masyarakat serta menjaga keberagaman yang kita miliki, tutupnya.(*)
Penulis : Arif Budiman
Editor : Tahang
Publish : Gunawan
from TRIBRATANEWS POLDA KEPRI http://ift.tt/2EmHPOt
via IFTTT
Tidak ada komentar