Header Ads

7 Tips Hidup Sehat yang Bisa Kamu Terapkan Di Tengah Kesibukan Bekerja https://ift.tt/eA8V8J

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Waktu dan kesehatan adalah aset yag sering terlupakan, di zaman modern seperti ini, banyak orang yang memiliki kesibukan luar biasa. Seharian bekerja kadang membuat kamu menjadi mudah Lelah dan stress. Hampir sebagian waktu yang kamu punya tersita dengan setumpuk pekerjaan dan aktivitas yang tiada hentinya. Hal ini tentu dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Kesibukan yang tinggi tentunya menuntut tubuh kamu untuk selalu fit agar segala aktivitas yang kamu lakukan dapat berjalan maksimal. Karena kesehatan adalah investasi masa depan, maka sangat penting bagi kamu untuk menerapkan pola hidup sehat ditengah kesibukanmu bekerja.  Nah, karena menjadi berikut ini ada tujuh tips hidup sehat yang bisa kamu terapkan agar hidup kamu menjadi lebih baik dan seimbang.

1. Luangkan waktu untuk olahraga

Olahraga adalah salah satu cara paling efektif untuk menerapkan pola hidup sehat. Kamu bisa meluangkan waktu minimal 1-2 kali dalam seminggu untuk berolahraga. Jika kamu belum terbiasa, cukup lakukan olahraga ringan secara rutin seperti senam atau lari pagi.

Kamu juga bisa meluangkan waktu di sela-sela kesibukanmu sebagai alternatif untuk berolahraga, seperti melakukan peregangan ringan saat sedang duduk, menaiki tangga di kantor atau memilih tempat makan siang yang bisa dituju dengan berjalan kaki.

2. Jangan melewatkan sarapan

Sarapan di pagi hari memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Selain sebagai sumber energi, sarapan juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh kamu agar tidak mudah lelah dan terserang berbagai penyakit. Menurut penelitian, sarapan juga dapat meningkatkan konsentrasi otak sehingga dapat membantu kamu untuk menjadi lebih fit dalam mengawali hari.

3. Hindari makanan yang tidak sehat

Di zaman yang semuanya serba cepat ini membuat semua orang terbiasa dengan makanan-makanan cepat saji yang praktis. Kebiasaan ini tentu tidak baik bagi tubuh. Jika kamu ingin menerapkan pola hidup sehat, kamu harus memaksa diri kamu untuk say no to junk food dan hindari makanan berlemak.

Kamu harus mulai membiasakan diri untuk mengkonsumsi makanan-makanan yang sehat. Membawa bekal dari rumah bisa menjadi salah satu cara untuk menahan diri dari makanan dan jajanan yang tidak sehat.

Minum air putih 8 gelas sehari

Aktivitas yang padat tentu menyita banyak energi, dan jangan sampai kamu terkena dehidrasi atau penyakit serius hanya karena kamu kurang minum. Jangan lupa untuk meminum 8 gelas sehari untuk memastikan kebutuhan cairan tubuh kamu terpenuhi. Meminum air putih yang cukup sangat penting bagi tubuh karena dapat membantu kinerja otak dan membantu organ-organ tubuh berfungsi dengan baik.

5. Konsumsi buah-buahan

Buah-buahan memiliki banyak manfaat dan khasiat yang bisa dikonsumsi setiap hari. Buah merupakan salah satu komponen dari 4 sehat 5 sempurna dalam siklus makanan. Mengonsumsi buah dapat kamu lakukan di sela-sela kesibukanmu di kantor.

Kamu bisa membawa buah-buahan yang mudah, seperti pisang, apel, kiwi atau jeruk. Atau jika ingin yang lebih praktis, kamu bisa membuat jus dari buah-buahan kesukaan kamu. Konsumsi buah-buahan secara rutin dapat meningkatkan gizi dan menjadi suplemen tambahan bagi tubuh

6. Konsumsi vitamin atau suplemen tubuh

Aktivitas yang padat seringkali membuat tubuh menjadi mudah lelah. Mengkonsumsi vitamin atau suplemen dapat menjadi salah satu cara yang bisa kamu pilih untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap fit. Sebelum mengkonsumsi sebuah vitamin atau suplemen, pastikan kamu sudah tahu takaran dan kegunaannya bagi tubuhmu.

7. Atur pola tidur

Bagaimanapun kamu adalah manusia yang membutuhkan waktu untuk beristirahat. Setelah lelah beraktivitas seharian, kamu membutuhkan waktu tidur yang cukup agar kesehatanmu tetap terjaga. Biasakan dirimu untuk tidak begadang dan tidur terlalu larut malam.

Menjaga pola tidur yang baik selama 6-7 jam dapat membantu tubuh kamu menjadi fit dan fresh saat bangun dikeesokan harinya sehingga kamu siap untuk beraktivitas kembali.

Itu dia 7 tips hidup sehat yang bisa kamu terapkan ditengah kesibukannmu yang padat. Menerapkan pola hidup sehat adalah suatu kebiasaan yang harus kamu lakukan mulai dari sekarang. Jangan sampai kesibukanmu di saat ini memberikan dampak buruk bagi kesehatanmu di masa depan. Jaga kesehatanmu dan jaga hatimu agar selalu happy ya!

Penulis          : Gilang

Editor              : Edi

Publish            : Tahang



from TRIBRATANEWS POLDA KEPRI https://ift.tt/2KvMYX4
via

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.