Header Ads

Bhayangkara Band Polres Tanjungpinang Semarakkan Festival Acoustic Religi https://ift.tt/2JHAkqE

Bhayangkara Band Polres Tanjungpinang Semarakkan Festival Acoustic Religi https://ift.tt/2JHAkqE

Tribratanews.kepri.polri.go.id-Tanjungpinang- Polres Tanjungpinang mengikuti lomba Festival Acoustic Religi yang diselenggarakan oleh Lapak Seni Ramadhan dalam rangka 5 Tahun Samudra Ensemble, Jumat (08/06/18) pukul 15.30 s/d 17.30 Wib di halaman Kedai Kawan Lantai I Bangsal Samura Art Production, Komp. Ruko Gesya No.3, Jl. Handjoyo Putro Km.8 Atas Tanjungpinang.


Personil Polres Tanjungpinang yang mengikuti lomba ini tergabung dalam Tanjungpinang Bhayangkara Band yang berisikan enam personil, yaitu Bripka Elman dan Brigadir Jhon sebagai vokalis, Ipda Jul Ilham sebagai gitaris, Brigadir Rusdi sebagai Bass, Brigadir Rio sebagai drummer atau pemain cajon dan Bripda Chatarina sebagai keyboardis.

Band yang baru saja terbentuk ini merupakan gagasan dari Wakapolres Tanjungpinang Kompol I Gede Ngurah Joni M, SH, SIK dengan harapan dapat menarik bakat-bakat personil yang ada. Tidak hanya itu, wakapolres juga berharap dengan dibentuknya band ini semakin dapat terjalin hubungan yang baik antara polri dengan masyarakat. Tidak butuh waktu lama, dengan suara yang sudah terasah band ini ternyata mendapat apresiasi dari masyarakat terlihat dari respon masyarakat yang antusias menyaksikan selama berlangsungnya lomba tersebut.

Penulis : Werdhi

Editor   : Tahang

Publish : Dicky Cp.



from TRIBRATANEWS POLDA KEPRI https://ift.tt/2xZbcak
via
via Blogger https://ift.tt/2xZvFMi

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.