Header Ads

Upaya Untuk Mencegah Kondisi Semakin Memburuk Diakibatkan Konflik Sosial https://ift.tt/eA8V8J

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Berikut dibawah ini penjabaran Upaya Untuk Mencegah Kondisi Semakin Memburuk Diakibatkan Konflik Sosial :

  • Sikap toleransi, yaitu sikap saling menghargai satu sama lainnya, menghormati dan memahami keyakinan, pendirian, serta keberadaan dari pihak lain.
  • Kompromi, dimana kedua pihak yang bersangkutan sepakat untuk saling mengalah satu sama lainnya bahkan saling memberi serta menerima.
  • Konfersi, sikap yang mana bersedia untuk menerima pendirian serta keberadaan dari pihak lain.
  • Mediasi, merupakan proses perundingan dengan melibatkan pihak ketiga sebagai pihak netral.
  • Konsiliasi, upaya yang dilakukan dengan tujuan agar dapat mencapai kesepakatan bersama di antara kedua pihak yang berkonflik melalui adanya pihak ketiga.
  • Arbitrasi, kedua pihak yang sedang mengalami sebuah konflik memiliki pihak ketiga untuk mengupayakan penyelesaian konflik.
  • Ajudikasi, konflik yang ada di selesaikan melalui jalur pengadilan.
  • Genjatan senjata, merupakan upaya penghentian konflik perperangan yang sudah terjadi dalam jangka wkatu yang lama sambil mencari jalan untuk berdamai.

Di Indonesia sendiri, tak hanya melalui perundingan saja, konflik dapat diselesaikan melalui penguatan dari peran lembaga pengendalian sosial. Hal ini agar tercipta keadilan di dalam masyarakat serta mencegah resiko dari ketidakadilan di dalam masyarakat.

Menurut George Simmel, sebuah konflik dapat dikatakan berakhir jika terjadi hal-hal berikut:

  • Kemenangan dari salah satu pihak yang berkaitan dengan konflik.
  • Adanya kompromi yang dilakukan pihak-pihak yang bersangkutan dengan konflik.
  • Rekonsiliasi
  • Kedua pihak yang bersangkutan sepakat untuk mengakhiri konflik yang sedang terjadi.
  • Kedua pihak saling memaafkan satu sama lainnya.
  • Nah itu tadi bentuk-bentuk konflik sosial yang ada dengan contoh-contohnya yang sering terjadi di lingkungan sosial. Tentunya konflik-konflik sosial yang ada memiliki solusi tersendiri untuk mengatasinya. Jika segera tidak diatasi tentu saja akan menyebabkan permasalahan yang lebih besar dibandingkan sebelumnya. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk anda.

 

Penulis         : Gilang

Editor           : Edi

Publisher     : Tahang



from TRIBRATANEWS POLDA KEPRI https://ift.tt/2Q8fT6e
via

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.