Header Ads

Peringati Hari Ibu ke 89, Polwan Polres Lingga Jadi Petugas Upacara

Tribratanews.kepri.polri.com – Hari ini seluruh masyarakat Indonesia memeperingati hari ibu, peringatan ini dilaksanakan untuk mengenang dan menghargai perjuangan kaum perempuan Indonesia, yang telah berjuang bersama kaum laki–laki dalam merebut kemerdekaan dan berjuang untuk mencapai kemajuan bangsa.

Tak mau ketinggalan dalam peringatan tersebut, para Polisi Wanita Polres Lingga ikut memperingatinya dengan menggelar Upacara dihalaman Mako Polres Lingga, Kamis (22/12).

Dalam pelaksanaan upacara tersebut, Polwan Polres Lingga didaulat menjadi petugas upacara. Polwan senior Polres Lingga BRIGADIR Maya Oktaviani ditunjuk menjadi Komandan Upacara sedangkan yang menjadi petugas pengibar bendera ialah Bripda Vera, Bripda Suci, dan Bripda Vio, adalagi Bripda Oka yang bertugas sebagai ajudan Inspektur Upacara.

Kabagops Polres Lingga yang membacakan Sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise, yang antara lain mengatakan Perempuan dan laki-laki memiliki peran dan kedudukan yang setara di dalam mencapai tujuan negara serta di dalam memperjuangkan kesejahteraan di semua bidang pembangunan seperti bidang pendidikan, ekonomi.

Saat ditemui dilapangan Apel Polres Lingga, Kabagops mengatakan “Karena Polwan sejatinya adalah seorang Ibu. Untuk itu, kami tentunya juga ingin menghormati keberadaan Ibu dengan menjadikan Polwan Polres Lingga sebagai petugas upacara di Hari Ibu ini”.

 

Ir. Nainggolan.

 

 

 



from TRIBRATANEWS POLDA KEPRI http://ift.tt/2CW5aEX
via IFTTT

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.