Tenggelam di Pantai Trikora, 2 Pelajar Selamat, 1 Kritis
Tribratanews.kepri.polri.go.id – 3 orang pelajar nyaris tenggelam di perairan Bintan di sekitar resort Serumpun Padi Mas pada hari Minggu (31/12/2017).
Sebelum terjadinya laka laut, ada berjumlah 8 orang dan 3 orang berenang, tidak lama kemudian korban bernama Sutra (17) lemas dikarenakan arus gelombang besar dan 2 orang temannya langsung menolong korban.
Namun Angil (16) dan Yufriman (17) terbawa arus karena Sutra meronta saat tengah ditolong dan membuat 2 orang temannya itu ikut terbawa arus kuat sehingga tidak dapat menyelamatkan diri.
Beruntung Anggota Polri dan tagana langsung menyelamatkan para korban tersebut dengan turun ke TKP.
Akibat kejadian tersebut Sutra dan Angil berhasil diselamatkan namun Yufriman kini dalam keadaan kritis dan banyak memuntahkan air laut dari dalam tubuhnya di puskesmas Kawal.
Menurut Kapolsek Gunung kijang AKP Dunot Gurning, SH anggota kepolisian dan tagana di pos pelayanan pantai trikora sudah memberikan himbauan kepada masyarakat bahwa arus gelombang terlalu besar disertai angin kencang.
“Diharakan kepada masyarakat agar tidak mandi dilaut untuk saat ini demi menjaga keselamatan diri.” Ujar Dunot.
Penulis : Yolan
Editor : Edi
Publisher : Tahang
from TRIBRATANEWS POLDA KEPRI http://ift.tt/2Ci8EGg
via IFTTT
Tidak ada komentar